KENALI SEJARAH KAMPUNG VIETNAM DI BATAM BERSAMA HULK
Bekas Rumah Tahanan di Kampung Vietnam |
Halo
Horisoners! Tak terasa kita berada di akhir pekan lagi. Pada kesempatan kali
ini, kita akan membahas tentang Kampung Vietnam. Tapi tunggu dulu, Kampung ini
bukan terletak di Negara Vietnam lhoo, tapi di Pulau Galang, Batam.Setiap kali
mendengar “berwisata ke pulau/kampung”, pasti yang terlintas dikepala adalah
tempat yang indah,, dengan pantai dan air laut yang jernih. Tapi tidak dengan
Pulau Galang di Batam ini, atau lebih tepatnya di Kampung Vietnam. Memang
suasana disini masih ditumbuhi banyak pohon yang lebat. Namun siapa sangka
bahwa Kampung Vietnam ini dulunya adalah bekas lokasi pengungsian orang-orang
yang berasal dari Vietnam, dan oleh sebab itulah dinamakan Kampung Vietnam.
Salah satu barrack pengungsi |
Di Kampung Vietnam ini terdapat museum yang seolah dapat bercerita tentang bagaimana penderitaan dan perjuangan orang-orang Vietnam yang mengungsi sampai ke Pulau Galang, Batam ini. Ditambah lagi lebatnya pohon-pohon di sekitar kampong yang memang di jaga kelestariannya oleh BP Batam, semakin menekankan bahwa saat ini kampung ini angker.
Namun disamping itu, di tempat ini terdapat banyak bangunan yang memiliki nilai sejarah yang cukup tinggi. Mulai dari bekas tempat ibadah, sekolah, rumah klinik hingga bekas penjara pun ada disini. Dan juga, kampung ini menjadi bukti bahwa Indonesia sangat berjasa terhadap para pengungsi dari Vietnam ini.
Kampung Vietnam adalah camp pengungsian dengan luas 80 hektar dan di bangun saat terjadinya perang saudara di Vietnam pada tahun 1975. Bagi Horisoner pecinta wisata sejarah berkunjung ke Kampung Vietnam bisa menjadi salah satu tempat wisata di Batam yang harus dikunjungi. Setelah pintu masuknya saja, kita akan menemukan sebuah patung yang di beri nama Humanity Statue atau patung kemanusiaan. Patung ini dibuat untuk mengenang kisah seorang perempuan bernama Tinhn Han Loai yang mati bunuh diri. Tinhn Han Loai sendiri adalah korban perkosaan yang dilakukan oleh sesama pengungsi, dan karena tak kuat menanggung malu akhirnya ia bunuh diri.
Humanity Statue Tinhn Han Loai |
Sebagai bukti sejarah
lainnya bahwa memang ada pengungsi Vietnam yang dating ke Pulau Galang adalah
diabadikannya perahu bekas pengungsi untuk menyebrangi laut China Selatan
hingga sampai di Pulau Galang. Ukurannya memang tidak terlalu besar, tapi pada
saat itu dipaksakan untuk mampu menampung hingga 100 orang. Perahu ini dulu
sempat di tenggelamkan oleh para pengungsi sebagai bentuk protes terhadap
pemerintah Indonesia pada saat mereka akan di pulangkan. Namun saat ini telah
di angkat dan di renovasi sebagai salah satu monumen bersejarah di Pulau
Galang.
Kapal replika yang dipakai untuk menyebrangi Laut Cina Selatan |
Masih Banyak Lagi tempat
yang menarik untuk dikunjungi disini seperti Museum Kampung Vietnam yang
lengkap menceritakan sejarah pengungsian, Vihara Quan Am Tu, bekas
tempat ibadah, hingga bekas penjara juga ada dan menarik untuk
dikunjungi.
Salah satu ilustrasi di Museum |
Nah, bagaimana Horisoners, menarik
bukan? Untuk menuju ke Kampung Vietnam yang berada di Jembatan 5 Barelang,
Horisoners cukup menghubungi resepsionis Horison Ultima King’s Batam. Dan nanti
akan di terangkan tentang harga paket lengkap dengan transportasinya. Pokoknya
Horisoners tinggal berangkat deh!
Asik bukan?! Tunggu apalagi, ayo menginap di Horison Ultima King’s Batam dan
kenali sejarah Bangsa ini.
Comments
Post a Comment